
Bersedekah atau donasi merupakan hal lumrah yang dilakukan masyarakat. Tujuannya beragam, bisa bentuk rasa syukur, membersihkan harta, dan lain sebagainya. Cara untuk melakukannya juga bervariasi, lho. Mulai dari memberikan uang, membelikan barang, dan sampai datang ke badan amal.
Menariknya, sekarang ini donasi semakin mudah karena banyak pilihan platform galang dana. Kamu sudah tidak perlu susah payah memberikan sedekah secara langsung. Mari ulas lebih dalam kelebihan jika kamu melakukan donasi secara online.
Table of Contents
Donasi Jadi Praktis
Banyak orang beralih donasi secara online salah satunya adalah prosesnya yang praktis. Kamu tidak perlu susah payah mengambil uang dan memberikannya secara langsung. Tinggal transfer saja ke platform donasi online yang dipilih. Biasanya, metode pembayaran juga beragam jadi semakin memudahkan.
Kamu juga bisa melakukan donasi dimana saja, baik saat berada di kantor, rumah, atau bahkan di sela-sela belanja. Prosesnya juga sangat cepat, hitungan menit bahkan detik. Setelah donasi, biasanya akan ada notifikasi yang diberikan lewat WhatsApp, email, atau juga SMS.
Nilai Bisa Berapa Saja

Seringkali orang-orang mengurungkan niatnya buat berdonasi karena menganggap uang yang diberikan tidak cukup besar. Tapi tenang saja, lewat platform online, kamu bisa berdonasi dengan nilai berapa saja. Bahkan mulai Rp 1000 sudah bisa. Jangan salah ya, meski nilainya kecil jika dikumpulkan juga akan banyak.
Nilai donasi bagi penerima memang penting, namun yang paling penting adalah niat si pemberi. Jadi, berapapun nilai donasi yang diberikan, tidak akan mengurangi niat baiknya.
Sasaran Lebih Luas
Kelebihan lainnya jika melakukan donasi lewat platform galang dana adalah bisa menjangkau sasaran atau target yang lebih luas. Jika melakukan donasi seperti biasanya, sasarannya kebanyakan di sekitar rumah. Tapi jika lewat platform online, bisa untuk berbagai hal. Bisa bencana alam, balita dan anak, lingkungan, difabel, panti asuhan, dan lain sebagainya.
Bahkan lewat platform online, kamu juga bisa melakukan zakat atau juga wakaf. Bisa dibilang adanya platform donasi online ini memudahkan kamu untuk melakukan banyak ibadah.
Dilakukan Kapan Saja
Melakukan donasi online juga sangat praktis dalam hal waktu. Kamu bisa melakukannya kapan saja, baik pagi hari, siang hari, bahkan malam hari menjelang tidur pun juga bisa. Tanpa jauh-jauh ke luar rumah, prosesnya mudah dan cepat. Tidak akan menghabiskan banyak waktu.
Prosesnya Transparan
Menariknya, sekarang sudah banyak platform donasi online yang berkomitmen untuk memberikan transparansi. Baik dalam hal penerimaan dana, pengelolaan, dan penyalurannya. Jadi hal ini akan membuat para donatur tidak was-was. Bahkan ada beberapa website yang menyediakan laporan transaksi secara real-time.
Tak sedikit pula, platform donasi online yang memberikan dokumentasi sebagai bentuk transparansinya. Jadi saat proses penyaluran dana, ada bukti konkritnya.
Proses Terkumpul Lebih Cepat
Saat ada bencana atau sesuatu yang membutuhkan dana mendadak dalam jumlah besar, menggalang dana di fundraiser juga jadi pilihan yang bijak. Dana yang terkumpul bisa banyak dalam jumlah yang sangat singkat. Artinya, jika dana juga sudah terkumpul bisa segera disalurkan untuk yang membutuhkan.
Hal ini sudah banyak contohnya di Tanah Air. Banyak sekali influencer atau selebgram yang menggalang dana untuk kejadian tertentu. Dalam waktu yang singkat saja, biasanya target segera terpenuhi. Tidak jarang jumlah targetnya bisa jauh melampaui yang sudah ditetapkan.
Terasa Lebih Private

Ada beberapa orang nyaman bersedekah secara sembunyi-sembunyi. Atau istilahnya, tangan kanan memberi, tangan kiri tak perlu tahu. Dan platform online ini jadi wadah yang tepat. Kamu bisa berdonasi jumlah berapa saja, kapan saja, untuk siapa saja tanpa ada orang yang protes atau berkomentar.
Selain merasa lebih pribadi, kamu juga akan merasa tenang bisa membantu meski diri sendiri kekurangan. Siapa tahu dengan berdonasi, kamu juga akan mengundang rezeki lain yang datang.
Terpercaya dan Anti Was-was
Sekarang ini banyak platform yang sudah terdaftar di Kementerian Sosial (Kemensos). Jadi akan membuat kamu yang berdonasi jadi lebih tenang, anti was-was. Tentunya, mereka yang terdaftar di Kemensos sudah melakukan berbagai verifikasi yang ketat.
Rekomendasi platform donasi terpercaya, memenuhi berbagai kualitas baik, dan telah terdaftar di Kemensos adalah Ayobantu.com. Bagi yang belum familiar, Ayobantu.com merupakan sebuah platform donasi online di Indonesia yang terpercaya dan menawarkan berbagai fitur memudahkan.
Penutup
Kamu bisa melakukan donasi, menggalang dana, sampai melelang barang untuk membantu sesama. Sasaran atau target penerima donasi di Ayobantu.com juga sangat beragam. Mulai dari bencana, sosial, pendidikan, kesehatan, kerohanian, lingkungan hidup, dan lain sebagainya. Jadi kamu bisa pilih untuk berdonasi sesuai dengan yang dikehendaki.